Di berbagai presentasi (tentang blogging) saya mengajak orang untuk menuliskan keseharian mereka di blog. Ada banyak yang merasa bahwa keseharian mereka tidak ada anehnya. Justru kadang kita yang tidak apresiatif terhadap apa yang kita lakukan ya.
Saya justru terbalik. Kalau saya tuliskan apa yang saya lakukan dalam keseharian saya, mungkin kesan yang muncul adalah pamer (bragging). Mungkin karena ada banyak hal yang saya lakukan. Jadi saya justru mengerem (seperti menginjak rem, bukan “mengurung” – he he he – kata apa yang paling tepat?) untuk terlalu menuliskan keseharian saya. Saya terpaksa harus cari topik tulisan yang tidak terlalu narsis. hi hi hi. Tapi tetap saja keluarnya narsis juga. ha ha ha.
Pusing deh …
[menuliskan ini sambil ngegayem bika ambon dari medan dan minum teh panas berasa kopi karena saringan teh bekas dipake untuk nyaring kopi. he he he. sound track di belakang layar: alan parson project. dilanjutkan dengan memeriksa perbaikan tugas mahasiswa.]
yang penting maju terus pak,..tularkan hobby menulis kepada sesama
tapi pak, kita kan harus memilih2 hal yg kita alami, apalgi kalo keseharian kita terikat dg lingkungan sosial..takut salah kata, tertulis semua, jd menuai masalah, jd ragu2 buat menulis,,,
padahal inginnya sih cerita,,,setidak kalo kita tulis, bila suatu saat terlupa, ada pengingatnya, atau minimal bs sharing,,,
Ya, tentu saja kita pilih-pilih mana yang bisa kita ceritakan dan mana yang tidak. Tetap ada hal-hal yang bersifat privat yang bukan untuk konsumsi internet. Demikian pula ada hal yang memang belum waktunya untuk diceritakan ya jangan diceritakan (meskipun pengen banget – he he he).
Beberapa orang (mungkin banyak) bisa menulis kesehariannya menjadi sesuatu yang lucu dan kocak, terutama hal-hal yang menurut banyak orang memalukan. tapi orang tersebut justru bisa menertawakan dirinya sendiri dalam tulisannya:)
Hihi, banyaknya gol yang diciptakan tadi pagi ga ditulis Pak?
*daku baru tahu Pak Rahard ini jago main futsal…
-salam
he he he … gak tahu tadi nyetak gol berapa (5? 7? lebih?). gak ngitung sih. soalnya kan hanya latihan. kalau di liga, baru 20 gol 🙂
mantab pak, dari beberapa tahun yg lalu saya akses web ini, dan sekarang akses lagi, ternyata masih rajin update blognya 🙂
smoga menular kesaya hehe
yang penting, terus menulis sampe mati ya pak??!! hehe
Mana foto bika ambon dan teh nya pak? 😛
Menulis keseharian jika ada pesan yang terselip dan bermanfaat bagi orang lain tetap menarik dibaca pak
aku akan coba sesuai saran Mas Raharjo,back to basic 4 my blog lah, tks ya mas