Drakor (4)

Entah kenapa kali ini tontonan draktor banyak yang agak kepolisian, thriller, dan sejenisnya. Tapi bagus juga sih supaya tidak terlalu menye-menye. He he he.

  • The Healer (2014). Ini muncul dalam suggestion di layar saya. Saya tunda-tunda, tapi akhirnya ditonton juga. Seri lama ini ternyata bagus banget dalam catatan saya. Lawakannya pas. Spin-nya pas. Ceritanya tidak terlalu lambat. Tidak ada shot yang dibuat agar lebih panjang filmnya. Pas saja. Pemeran prianya ngganteng tidak terlalu dipermak (apa ya istilahnya). Pemeran ceweknya juga sama kerennya. Cantik. Mungkin karena masih tahun 2014 ya? Jadi belum terlalu banyak “modifikasi” wajah. ha ha ha. Nilainya 10/10.
  • Military Prosecutor DOBERMAN (2022). Yang ini seru juga meskipun ada banyak yang mengada-ada. Lawakannya pun kadang agak berlebihan, tapi karena tahu ini hiperbol jadinya ya lucu aja. Awalnya melihat pemeran prianya yang kayaknya pernah lihat. Maklum, saya masih belum hafal nama-nama aktor Korea. Oh ternyata Ahn Bo-hyun yang menjadi pemeran di seri “Flex n Cop” yang bodorannya juga saya sukai. Pantes. Yang ini nilainya 9,8/10.

Tautan terkait

Satu pemikiran pada “Drakor (4)

Tinggalkan komentar